Showing the single result
Wire Rope PVC 6×7
Wire rope PVC 6×7 merupakan jenis kawat seling baja yang diproduksi menggunakan 6 strand dengan 7 kawat penyusun pada tiap strand yang dimiliki. PVC sendiri merupakan lapisan pelindung yang menyelimuti wire rope di bagian terluar yang berbentuk seperti plastik.
PVC coated wire rope berperan sebagai proteksi seling dari potensi munculnya korosi dan abrasi yang seringnya menyerang bagian permukaan seling. Itu sebabnya, seling PVC penggunannya hanya sebatas untuk aplikasi statis, bukan untuk aplikasi pengangkatan.
Satu nilai lebih dari PVC coated wire rope yaitu tampilan seling terlihat lebih estetik sehingga cocok digunakan untuk keperluan dekorasi interior rumah seperti rak buku, lampu gantung, dan lainnya.
Spesifikasi Wire Rope PVC
Wire rope PVC 6×7 diproduksi dengan material terbaik yang sudah memenuhi standar keamanan AISI dan EN. Seling baja dikonstruksi dengan inti fiber atau fiber core (FC) dengan lapisan PVC di bagian terluar yang merupakan plastik tebal meski cukup lentur.
Dengan spesifikasi tersebut, PVC coated wire rope tidak didesain untuk mengangkat atau menarik beban karena akan melukai pelindung dan mengekspos bagian dalam, atau dipasangkan dengan swivel. Benar kalau material seling yang digunakan yaitu stainless steel yang tahan terhadap korosi, tapi eksposur secara terus menerus dapat mengurangi kualitas seling.
Warna lapisan pada wire rope PVC bisa berwarna apa saja, tapi secara umum berbwarna merah menyala karena lebih tahan terhadap suhu dibanding warna lain. Sementara tingkat ketebalan lapisan PVC bisa berkisar antara 0,5 mm sampai 1,5mm.
Meski terkesan cukup tipis, tapi lapisan PVC tersebut sudah cukup kuat melindungi tiap bagian kawat seling. Pada prosesnya, lapisan PVC dibuat dari material plastik yang solid yang kemudian dilebur hingga meleleh menjadi cair di bawah temperatur tinggi. Kawat seling lalu dicelupkan ke dalam lelehan plastik lalu dikeringkan.
Proses ini akan menghasilkan wire rope PVC yang tangguh terhadap cuaca dan memiliki anti-corrosion property yang lebih baik dibanding proses lain. Alasan ini juga yang membuat seling 6×7 sangat fleksibel, meski pada ukuran yang lebih besar cenderung sedikit kaku.
PVC coated wire rope saat ini sudah tersedia ke dalam beberapa ukuran berbeda sehingga penggunaannya dapat disesuaikan dengan aplikasi. Pilihan diameter seling PVC yaitu mulai 1,5mm hingga 10mm, tentunya dengan breaking load berbeda untuk tiap ukuran.
Fitur Wire Rope PVC
PVC coated wire rope menawarkan durasi pakai yang lebih lama, anti korosi, dan anti-aging. Semua fitur ini hadir berkat lapisan PVC yang melindungi tiap bagian seling. PVC merupakan lapisan tambahan yang terbuat dari polyethylene atau polyvinyl chloride.
Lapisan ini akan merekat kuat ke permukaan seling untuk menghasilkan perlindungan berupa anti-aging, anti-cracking, anti-corrosion, dan berbagai karakteristik baik lainnya. PVC coated wire rope bisa digunakan layaknya seling pada umumnya, khususnya untuk aplikasi sederhana.
Lapisan PVC mampu meningkatkan aspek corrosion resistant pada seling, termasuk memperbaiki aspek anti-aging dan anti-cracking. Beberapa seling lapisan pelindung akan cepat pudar lalu pecah seiring waktu, dan fitur anti-cracking mampu menjaga proteksi tersebut tetap ada selama mungkin.
Karena lapisan PVC terjaga hingga waktu yang lama, seling akan memiliki masa pakai durasi yang lebih lama dibanding lainnya. Bisa dikatakan, untuk aplikasi di ruangan terbuka, tak ada yang lebih baik selain jenis wire rope PVC.
Selain lapisan PVC, kawat seling juga sudah diberi lapisan galvanis yang sebenarnya sudah cukup mampu menahan korosi dan abrasi. Dengan wire rope PVC, perlindungan terhadap korosi bisa didapat langsung kawat seling itu sendiri karena sudah diberi lapisan galvanis, selain dari lapisan PVC.
Potensi terjadinya aus pada bagian seling akan diantisipasi oleh lapisan PVC sehingga seling akan terjaga kondisinya dan terhindar dari abrasi atau deformasi. Lapisan PVC juga akan menjaga inti fiber tetap ada dalam kondisi optimal sehingga performa yang dihadirkan akan tetap stabil dan sama sepanjang waktu.
Dengan menggunakan konstruksi inti fiber, PVC coated wire rope unggul pada aspek elastisitas atau tingkat kelenturan sehingga mampu menyesuaikan medan aplikasi. Seperti yang sama-sama diketahui, fiber memberi kinerja lebih baik dibanding inti kawat saat diaplikasikan di medan bergelombang.
Aplikasi PVC Coated Wire Rope
Wire rope PVC sangat tepat penggunaannya untuk jangka panjang di area outdoor, baik untuk kondisi basah atau kering. Lapisan PVC memuat kawat seling tak akan mengalami kelembaban atau mengalami deformasi dalam bentuk apapun sehingga bentuknya akan terjaga dalam waktu lama.
PVC coated wire rope mampu bekerja dengan kondisi optimal saat digunakan pada suhu -30 C hingga 70 C. Kondisi ini membuat seling PVC cocok digunakan di area dengan suhu ekstrim karena sudah dilengkapi dengan proteksi. Seling tipe ini punya fleksibilitas dan daya tahan lebih baik dari kerusakan.
Meski memiliki lapisan pelindung terbaik, tapi wire rope PVC bisa dipasangkan dengan berbagai aksesori pendukung tanpa kesulitan berarti. Cukup kelupas bagian ujung seling lalu pasangkan end fitting seperti clamp atau yang lainnya.
Wire rope PVC tidak terlalu kaku, cukup fleksibel, dan memiliki wear resistance tinggi sehingga tepat untuk aplikasi statis. Tapi ini juga membawa kekurangan karena tidak cocok untuk aplikasi yang mengharuskan seling melengkung hingga sudut ekstrim.
Aplikasi wire rope PVC sebenarnya tak hanya sebatas pada aplikasi ringan atau operasi bersifat statis saja, melainkan lebih banyak lagi. Tapi aplikasi apapun yang akan dilakukan, sebaiknya tidak memakai kawat seling PVC untuk mengangkat atau menarik beban.
Beberapa aplikasi ringan yang sering menggunakan PVC coated wire rope termasuk pagar pengaman, pembatas, dekorasi interior, dan lain sebagainya.